Sabtu, 06 Juni 2015
beberapa hal yang di perlu di perhatikan sebelum bepergian jauh / touring menggunakan motor
Touring dalam istilah bisa di sebut juga berpergian jauh merupakan salah satu kegiatan yang rutin atau malah di gemari oleh para pecinta motor . Hal tersebut sudah menjadi hobi / rutinitas bagi para biker di seluruh indonesia bahkan di dunia sekalipun. Di bawah ini saya akan memberikan penjelasan tentang hal - hal yang perlu di perhatikan sebelum bepergian jauh / touring , diantarannya :
1. Cek kondisi kendaraan anda baik kondisi dalam maupun luar sepeda motor anda
Periksa dahulu kendaraan anda sebelum di gunakan untuk bepergian jauh di bengkel - bengkel motor terdekat. Hal ini sangat perlu di perhatikan karena untuk mengurangi resiko trouble / masalah di jalan nanti , seperti : mengecek kondisi, rem depan / rem belakang , ketegangan rantai, kondisi oli mesin dan yang paling penting adalah kondisi ban luar mupun dalam sepeda motor anda . Serta tak lupa surat - surat kendaraan seperti SIM , STNK dan KTP bila sewaktu - waktu ada operasi lalu lintas di jalan .
2. Periksa kondisi tubuh anda
Cek kondisi kesehatan anda minimal 1 - 2 hari di dokter atau klinik terdekat . Hal ini perlu di perhatikan mengingat kondisi cuaca yang sulit di prediksi dan untuk mengatisipasi sesuatu yang tidak di ingkinkan di perjalanan nanti .
3. Perlengkapan safety riding untuk biker
Sebelumnya pasti banyak yang bertanya apakah yang di maksud dengan perlengkapan safety riding ?
Nahh, yang di maksud dengan perlengkapan safety riding adalah alat - alat yang di gunakan untuk memberi rasa aman / nyaman bagi para pengemudi itu sendiri. Beberapa alat - alat tersebut , diantaranya :
- Kacamata khusus untuk touring
- Sepatu
- Sarung tangan
- Helm
- Jaket
- Masker
serta yang terakhir Jas hujan bila sewaktu - waktu nanti hujan di jalan .
4. Atur barang bawaan anda
Hal ini perlu di perhatikan juga karena rute setiap jalan itu berbeda ,di samping barang bawaan yang di bawa , ini bisa menjadi point penting ketika touring . Cek barang bawaan anda yang harus / perlu di bawa untuk touring dan usahakan jangan membawa sesuatu yang tidak perlu di bawa karena bisa menambah beban dan mengganggu perjalanan anda.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar